Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs C3I

Uang dan Tuhan

Edisi C3I: e-Konsel 296 - Uang dan Tuhan

Salam sejahtera,

Tuhan Allah adalah Maha Pencipta dan Maha Pemelihara. Berkat pemeliharaan-Nya selalu dinyatakan pada setiap ciptaan-Nya -- burung pipit, bunga bakung, dan terlebih manusia. Uang adalah salah satu bentuk berkat yang Tuhan anugerahkan kepada kita. Meskipun uang bukan hal yang utama, kita tidak bisa menampik kenyataan bahwa uang merupakan alat pembayaran yang diterima secara umum untuk mengadakan transaksi di dunia ini. Oleh karena itu, kita memerlukan uang untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Bagaimana prinsip-prinsip firman Tuhan tentang uang? Bagaimana orang percaya seharusnya menggunakan uang? Pembaca e-Konsel dapat menyimaknya dalam kolom Cakrawala edisi ini. Telusuri juga Ulasan Situs yang kami sajikan untuk Anda. Kiranya, bahan-bahan yang kami bagikan semakin memperlengkapi pelayanan Anda dalam konseling. Tuhan memberkati.

Pemimpin Redaksi e-Konsel,
Sri Setyawati
< setya(at)in-christ.net >

Komentar