Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs C3I
Bab 8 Mengendalikan Penuaan
Info Untuk Lansia -- Bab 8. Mengendalikan Penuaan
BAB 8. MENGENDALIKAN PENUAAN
Sebagian besar orang tidak menyukai, bahkan menolak proses penuaan. Orang selalu berusaha tampil muda dengan cara yang berbeda-beda. Ada yang berbusana gaya anak muda, ada yang menggunakan obat-obatan anti penuaan, bahkan ada yang melakukan operasi plastik. Banyak kaum lansia merasa iri kepada orang yang sudah berusia namun masih tampil energik dan kulitnya masih kencang dan segar. Bagaimana orang bisa tampil muda walaupun sudah tua? Adakah cara untuk mengendalikan proses penuaan?
Seiring dengan perkembangan zaman banyak penemuan yang berhasil mengendalikan atau menunda proses penuaan. Kini, banyak berbagai produk canggih pengendali proses penuaan beredar dalam masyarakat dan disambut baik oleh para peminatnya. Namun, segala sesuatu itu ada sisi yang baik dan yang buruknya. Karena itu kita perlu berwaspada terhadap efek sampingnya.
Menurut Dra. Emma S. Wirakusumah, ada 5 hal yang dapat memperlambat proses penuaan, yaitu kosmetik, bedah, hormon, rekayasa genetika, dan enzim telomerase.
1. Kosmetik
Masyarakat meyakini kosmetik sebagai sarana untuk awet muda. Kosmetik dapat memperlambat kulit berkeriput, memelihara dan melindungi kulit dari sinar matahari dan polusi udara. Bagi kaum wanita, kosmetik merupakan suatu kebutuhan yang sangat penting setiap harinya. Kosmetik juga mengubah penampilan menjadi lebih baik dan menambah rasa percaya diri. Tapi kita harus sadar bahwa pengaruh negatif kosmetik sering tidak dapat dihindari jika salah penggunaannya.
Pengaruh negatif kosmetik terjadi jika:
- Dipakai secara berlebihan. Kosmetik yang mengandung AHA (alpha hydroxy acid) dan BHA (beta hydroxy acid) dianjurkan hanya digunakan sekitar 5%. Pemakaian yang berlebihan dapat mengakibatkan kulit terkelupas.
- Dipakai tanpa mengikuti petunjuk, baik yang tertera dalam kemasan maupun anjuran dokter. Hal ini biasanya terjadi pada produk yang mengandung asam retinoat (tretinoin) yang berfungsi untuk memutihkan kulit. Bila tidak mengikuti petunjuk, mungkin dapat timbul efek samping, misalnya gatal, kulit kemerahan, mengelupas, atau timbul bercak-bercak hitam.
- Kulit sensitif atau alergi terhadap produk tertentu.
2. Bedah
Pembedahan diyakini sebagai salah satu cara untuk mempertahankan kemudaan. Kulit yang keriput dapat kencang kembali melalui pembedahan. Begitu juga transplantasi rambut, membesarkan atau mengecilkan payudara, serta menghilangkan lemak yang berlebihan dalam tubuh. Tampaknya bedah ini sangat berhasil, tapi beresiko tinggi jika gagal. Lagipula pembedahan sama sekali tidak memperpanjang masa muda, karena:
- Tidak dapat menangkal penyakit yang menyerang tubuh;
- Tidak dapat mengatasi penurunan fungsi organ-organ tubuh;
- Tidak memperpanjang usia.
3. Hormon
Terapi hormon merupakan salah satu cara untuk mengendalikan proses penuaan. Seiring dengan bertambahnya usia, produksi hormon dalam tubuhpun berkurang. Kekurangan hormon ini memacu proses penuaan. Karena itu banyak orang berusaha memenuhi kebutuhan hormon tertentu melalui terapi hormon. Walaupun terapi ini diyakini dapat menghambat proses penuaan, hasil penelitian sains mengatakan bahwa terapi hormon dapat menimbulkan kanker, karena terjadinya penolakan dari hormon tubuh sendiri. Ada 3 macam hormon yang dianggap berpengaruh bagi proses penuaan, yaitu melatonin, testosteron, dan dihydroepiandrosterone atau DHEA.
Melatonin
Pengertian: Melatonin adalah hormon yang secara alami dapat memperlambat penuaan.
Fungsi: Melawan berbagai penyakit, meningkatkan hormon seks, memperbaiki dan memelihara sel, mencegah depresi, dan mengaktifkan kelenjar timus yang berperan dalam sistem kekebalan tubuh.Testosteron
Hormon ini diyakini dapat memperpanjang usia dan meningkatkan potensi seksual. Namun demikian, jika dikonsumsi berlebihan dapat meningkatkan risiko terkena penyakit kanker, hepatitis, gangguan ginjal, jantung, dan darah tinggi.DHEA (Dihydroepiandrosterone)
Hormon ini diproduksi dalam adrenal dan merupakan dasar pembentukan estrogen dan testosteron.
Fungsi: meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah kanker, penyakit jantung, obesitas, diabetes, dan meningkatkan daya ingat.
4. Rekayasa Genetika
Ini merupakan temuan baru dan mulai menyaingi terapi hormon. Namun masih menimbulkan pro dan kontra di antara para ahli. Cara ini mungkin akan mengubah genetika manusia. Apakah hal ini dapat diterima? Saat ini banyak muncul penyakit akibat ulah dan dosa manusia. Contohnya, AIDS, berbagai penyakit kelamin yang menyebabkan cacat genetika, dan sebagainya. Lagipula rekayasa genetika ini akan sangat berbahaya jika tidak berhasil. Lalu apakah benar cara ini dapat mencegah penyakit? Suatu tanda tanya besar yang masih harus dijawab oleh para ahli.
5. Enzim Telomerase
Enzim ini disebut juga enzim "keabadian", dapat mengkondisikan sel-sel manusia sehingga mampu tetap membelah dan hidup lebih lama. Para ahli berpendapat bahwa enzim ini dapat memperlambat proses penuaan, tapi juga dikuatirkan dapat menyebabkan kanker.
Pola hidup manusia sangat berpengaruh terhadap proses penuaan. Orang yang tinggal di hutan dan pegunungan umumnya berumur panjang, sehat, dan kuat karena hidup mereka teratur dan seimbang. Mereka menikmati makanan dari hasil alam yang banyak mengandung serat, melakukan aktivitas fisik dengan berjalan beberapa kilometer jauhnya, dan hidup mereka tenang tanpa stres.
Cara tepat mengendalikan proses penuaan:
- Makan berbagai jenis makanan secara cukup terutama makanan alami yang mengandung serat dan mineral, buah-buahan dan sayur-sayuran;
- Tidak merokok atau minum minuman yang beralkohol;
- Hindari polusi udara (asap mobil, pabrik, rokok, dan sebagainya.);
- Makan secara teratur;
- Bangun dan tidur pada jam yang sama;
- Berolahraga setiap hari secara teratur
- Hindari stres dan lakukan relaksasi;
- Menjalin hubungan dengan masyarakat (bersosialisasi);
- Hindari berjemur antara jam 09.00-15.00
- Waspada terhadap obat-obatan dan food supplement;
- Menjaga kebersihan tempat tinggal dan lingkungan agar tidak mudah terserang penyakit.
- Periksakan diri ke dokter secara teratur (checkup).
PELITA HATI
Setiap manusia berhak berusaha tampil muda dan menunda proses penuaannya. Tapi kita perlu ingat bahwa manusia tidak hidup untuk selamanya. Suatu saat kelak kita akan dipanggil pulang oleh Allah Bapa di Surga. Sebenarnya tua itu indah. Orang tua yang berambut putih sering disebut orang yang bijaksana. Rambut putih hendaknya menjadi kebanggaan para lansia. Salomo dalam