Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs C3I

Edisi C3I: e-Konsel 167 - Menangani Anak Sulit Membaca

Salam dalam kasih Kristus,

Munculnya sekolah-sekolah berstandar internasional yang belakangan ini marak di negara kita, mau tidak mau mendorong munculnya persyaratan yang lebih tinggi lagi bagi anak yang akan mulai masuk sekolah. Bila dulu anak baru mulai belajar membaca dan menulis di kelas satu sekolah dasar, kini justru kemampuan membaca dan menulis menjadi syarat untuk duduk di bangku sekolah dasar.

Perkembangan ini tentu merupakan perkembangan positif bagi dunia pendidikan kita. Dengan semakin tingginya syarat yang harus dipenuhi, maka diharapkan semakin berkualitas pula tingkat pendidikan kita. Untuk itulah kini tugas untuk membimbing anak dalam belajar sudah tidak lagi dibebankan pada guru di sekolah saja. Sejak dini, orang tua mau tidak mau harus membimbing anak mereka dalam belajar, setidaknya untuk mengajari mereka dasar-dasar membaca dan menulis.

Tentu merupakan tantangan tersendiri bagi orang tua dan guru saat mengajarkan hal-hal baru bagi anak-anak, khususnya mengajarkan membaca dan menulis. Dalam edisi bulan September ini, e-Konsel mengajak Pembaca untuk melihat salah satu tantangan tersebut, yaitu bagaimana bila anak mengalami kesulitan dalam membaca dan menulis. Untuk mengawalinya, "Anak dengan Kesulitan Membaca" menjadi pembuka di edisi bulan ini. Selamat menyimak.

Pimpinan Redaksi e-Konsel,

Christiana Ratri Yuliani

saya ada solusi membaca lewat lagu..

Untuk anak yang mau belajar baca lwat lagu,
bisa klik di:
http://www.facebook.com/find-friends/?expand=pymk&ref=reqs_sidebar#!/video/video.php?v=130134560360182

Kak Zepe
http://www.lagu2anak.blogspot.com

Re: Saya ada solusi

Salam kenal Kak Zepe,

Terima kasih atas tautan yang dibagikan :)

Terima kasih

Terima kasih, Teman-teman untuk informasi yang disampaikan. Mari kita saling melengkapi untuk perkembangan iman dan keterampilan konseling kita.

Komentar