Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs C3I

Fokus C3I Desember 2004 - Kasih -- Natal

Fokus C3I Desember 2004 - Kasih -- Natal

Kelahiran Kristus ke dunia merupakan awal dari karya penyelamatan-Nya. Dia mengasihi kita bukan hanya dengan kata-kata saja, tetapi juga dengan mewujudkannya melalui tindakan. Ia mengasihi kita bukan karena kita baik, tapi karena Ia ingin kita kembali hidup untuk memuliakan Tuhan. Melalui kasih-Nya, maka kita sekarang hidup dalam anugerah-Nya untuk menjadi saksi-saksi penerima kasih-Nya, sehingga melalui kita, mereka yang dahulu hidup dalam kebinasaan boleh menerima kasih-Nya yang menyelamatkan. Inilah inti berita Natal.

Marilah kita jadikan Natal tahun 2004 ini bukan menjadi perayaan rutin yang akan terlewatkan begitu saja, tapi marilah kita mengusahakannya agar berkesan dalam hati kita dan berkenan kepada Tuhan. Melalui sajian Fokus C3I bulan Desember ini, kami akan mengajak para Sahabat C3I untuk merenungkan beberapa artikel, mengikuti beberapa tips, bimbingan Alkitab dan kesaksian Natal yang akan menolong para Sahabat C3I untuk belajar lebih dalam tentang makna KASIH dan makna Natal bagi kehidupan kita.

Selamat Merayakan Natal 2004
dan
Selamat Tahun Baru 2005
Kiranya Kasih Allah senantiasa menyertai kita semua.

Kelahiran Kristus ke dunia merupakan awal dari karya penyelamatan-Nya. Dia mengasihi kita bukan hanya dengan kata-kata saja, tetapi juga dengan mewujudkannya melalui tindakan. Ia mengasihi kita bukan karena kita baik, tapi karena Ia ingin kita kembali hidup untuk memuliakan Tuhan. Melalui kasih-Nya, maka kita sekarang hidup dalam anugerah-Nya untuk menjadi saksi-saksi penerima kasih-Nya, sehingga melalui kita, mereka yang dahulu hidup dalam kebinasaan boleh menerima kasih-Nya yang menyelamatkan. Inilah inti berita Natal.

Marilah kita jadikan Natal tahun 2004 ini bukan menjadi perayaan rutin yang akan terlewatkan begitu saja, tapi marilah kita mengusahakannya agar berkesan dalam hati kita dan berkenan kepada Tuhan. Melalui sajian Fokus C3I bulan Desember ini, kami akan mengajak para Sahabat C3I untuk merenungkan beberapa artikel, mengikuti beberapa tips, bimbingan Alkitab dan kesaksian Natal yang akan menolong para Sahabat C3I untuk belajar lebih dalam tentang makna KASIH dan makna Natal bagi kehidupan kita.

Selamat Merayakan Natal 2004
dan
Selamat Tahun Baru 2005
Kiranya Kasih Allah senantiasa menyertai kita semua.

Tips: untuk Hari Libur

Edisi C3I: e-Konsel 006 - Natal

Meskipun banyak orang yang membawa masalah-masalahnya ke gereja, kita perlu ingat bahwa gereja bukanlah organisasi kesehatan jiwa.

Sumber
Halaman: 
--
Judul Artikel: 
Publikasi e-Konsel
Penerbit: 
Yayasan Lembaga SABDA

Gambaran Yohanes Tentang Kristus

Edisi C3I: e-Konsel 006 - Natal

Injil Yohanes memberikan gambaran yang sangat lengkap tentang Kristus, karena Yohanes menempatkan Kristus sebagai pusat berita

Sumber
Halaman: 
Topic Number 4303
Judul Artikel: 
Thompson Chain-Reference Bible

Delapan Kado untuk Orang Terkasih (Eight Gifts For Lovely Person)

Aneka kado ini tidak dijual di toko. Anda bisa menghadiahkannya setiap saat dan tak perlu membeli! Meski begitu, delapan macam kado ini adalah hadiah terindah dan tak ternilai bagi orang-orang yang Anda sayangi.

  1. Kehadiran

    Kehadiran orang yang dikasihi rasanya adalah kado yg tak ternilai harganya. Memang kita bisa juga hadir dihadapannya lewat surat, telepon, foto atau faks. Namun, dengan berada di sampingnya, Anda dan dia dapat berbagi perasaan, perhatian, dan kasih sayang secara lebih utuh dan intensif.

    Dengan demikian, kualitas kehadiran juga penting. Jadikan kehadiran Anda sebagai pembawa kebahagiaan. ... baca selengkapnya »

    Sumber
    Halaman: 
    --
    Judul Artikel: 
    Milis Ayah Bunda
    Penerbit: 
    --

Komentar


Syndicate content